Chelsea Belum Selevel Liverpool dan Manchester City

Fitradian Dimas Kurniawan
Chelsea dianggap belum selevel Liverpool dan Manchester City (Foto: Premier League)

LONDON, iNews.id - Chelsea dianggap belum selevel dengan Liverpool dan Manchester City. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh sang pelatih, Frank Lampard.

Sejak menjuarai Premier League musim 2016/2017, penampilan Chelsea tak kunjung konsisten. Mereka kerap tampil buruk sehingga kesulitan bersaing di papan atas.

Kini The Blues menempati peringkat empat klasemen. Skuat didikan Lampard mengantongi 48 poin, tertinggal sembilan angka dari City dan 34 angka dari Liverpool.

Melihat itu, Lampard sadar timnya butuh waktu untuk bisa bersaing di tangga juara. Dia coba realistis dengan mengatakan Chelsea saat ini belum selevel City dan Liverpool.

“Saya akat terlihat bodoh jika mengusulkan bisa memangkas jarak dalam waktu singkat. Kedua tim itu sudah bekerja keras dalam hal merekrut pemain terbaik dan pelatih bagus,” kata Lampard kepada Sky Sports.

“Kami harus menjalani proses dan tetap melakukannya dengan cara sendiri. Kami tidak boleh mencoba untuk mencontoh. Kami memiliki pemain berpengalaman untuk membantu penggawa muda. Kami sudah punya pemain berkualitas di beberapa area,” ujarnya.

Menyambut kompetisi musim depan, Lampard sudah menyiapkan skenario pembenahan. Kabarnya dia bakal merekrut sejumlah pemain bintang seperti Achraf Hakimi, Jadon Sancho, dan Philippe Coutinho.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

Fans Liverpool Murka! Desak Satu Pemain Dijual usai Dipermalukan Man City

Soccer
10 jam lalu

Arne Slot Blak-blakan usai Liverpool Dibantai Man City: Mereka Lebih Baik Segalanya!

Soccer
11 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Bantai Liverpool, Man City Tempel Arsenal di Puncak

Soccer
11 jam lalu

Man City Hancurkan Liverpool 3-0, Pep Guardiola Rayakan Laga Ke-1.000 dengan Optimisme

Soccer
1 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Pesta Gol, Arsenal Ditahan Sunderland

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal