Secara total Abraham musim ini sudah mencetak 12 gol di semua kompetisi. Dia merupakan pemain tersubur Chelsea, setara dengan Timo Werner.
Sayangnya Abraham kurang mendapatkan menit bermain sejak kursi kepelatihan diambil Tuchel. Akibatnya dia mulai berpikir untuk meninggalkan Stamford Bridge musim panas nanti.
Abraham kini masih berusia 23 tahun. Tampaknya dia tak akan sulit mendapatkan klub baru mengingat usianya yang masih sangat muda dan punya skill oke.