Daftar 42 Negara Lolos Piala Dunia 2026, Tiga Wakil CONCACAF Jadi Pendatang Baru

Reynaldi Hermawan
Ada 42 negara yang sudah mengantongi tiket Piala Dunia 2026 hingga Rabu (19/11) pagi WIB (Foto: FB Cpost International)

WILLEMSTAD, iNews.id - Ada 42 negara yang sudah mengantongi tiket Piala Dunia 2026 hingga Rabu (19/11) pagi WIB. Tiga di antaranya merupakan wakil terbaru dari zona Concacaf, yaitu Panama, Curacao, dan Haiti.

Panama memastikan langkah ke Piala Dunia 2026 setelah menang telak 3-0 atas El Salvador pada laga terakhir Grup A. Tambahan tiga poin tersebut membuat Panama mengunci posisi puncak dengan total 12 poin, sekaligus memastikan tiket otomatis ke babak utama yang digelar di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.

Curacao Catat Sejarah, Haiti Susul dengan Penuh Kejutan

Sementara itu, Curacao sukses membuat sejarah dengan lolos ke Piala Dunia pertama mereka. Hasil imbang 0-0 melawan Jamaika sudah cukup untuk memastikan posisi teratas.

Dari pertandingan lain, Haiti juga memastikan tiket Piala Dunia 2026 setelah tampil konsisten sepanjang kualifikasi. Mereka kini resmi menyusul negara-negara kuat lainnya sebagai wakil Concacaf.

Eropa Sudah Kirim 12 Wakil

Sebelumnya, dari zona Eropa, terdapat lima negara yang baru saja memastikan tiket: Spanyol, Austria, Skotlandia, Swiss, dan Belgia.

Mereka melengkapi daftar panjang negara-negara kuat yang sudah lebih dulu lolos.

Dengan tambahan ini, total 42 negara kini resmi memastikan tempat di turnamen terbesar sepak bola dunia, yang untuk pertama kalinya akan diikuti 48 peserta.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

Mantan Tim Asuhan Patrick Kluivert Lolos Piala Dunia 2026

Soccer
6 jam lalu

Singkirkan UEA, Irak Wakili Asia di Playoff Antarkofederasi Piala Dunia 2026

Soccer
7 jam lalu

Daftar 39 Negara Lolos Piala Dunia 2026: 5 Wakil Eropa Bertambah, Ada Spanyol dan Belgia

Soccer
22 jam lalu

Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA, PSSI Tak Melawan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal