SINGAPURA, iNews.id – Daftar nomor punggung Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 sudah dirilis. Jersey 10 dipakai Egy Maulana Vikri.
Sayangnya pemuda asal Medan itu terancam tak main di Piala AFF 2020. Sebab kemungkinan besar dia baru gabung Timnas Indonesia di semifinal.
Klub Egy Maulana yaitu FK Senica baru memberikan izin dirinya memperkuat Skuad Garuda saat Liga Slovakia libur musim dingin. Itu artinya Timnas Indonesia harus lolos dari fase Grup B jika ingin diperkuat sang winger.
Parahnya kabar terbaru menyebutkan Egy Maulana dihantam cedera saat membela FK Senica. Kondisi ini semakin membuat jersey nomor 10 Timnas Indonesia diragukan bakal dipakai di Piala AFF 2020.
Terlepas dari masalah Egy Maulana, Ezra Walian akan menggunakan nomor punggung 7. Nantinya, pemain keturunan Belanda itu bisa menjadi salah satu ujung tombak Indonesia untuk mencetak gol.