2. Hong Quan Vu dan Van Luan Pham (Vietnam)
Sittichok bukanlah satu-satunya pemain Asia Tenggara yang berseragam FC Ryukyu. Dirinya ditemani oleh duo Vietnam, Hong Quan Vu dan Van Luan Pham.
Sebagaimana dengan Pratama Arhan, kedua pemain Vietnam tersebut merupakan wajah baru di Liga Jepang. Mereka baru didatangkan pada awal Februari 2022 silam dengan status pinjaman.
Pemain yang sama-sama berposisi sebagai gelandang tersebut akan dikembalikan ke klub asalnya, Sai Gon FC pada Januari 2023. Namun, masih terdapat kemungkinan dipermanenkan jika keduanya tampil apik bersama Ryukyu FC.