“David, kawan saya! anda telah membuat sejarah bersama Man United. Anda akan selalu menjadi bagian dari The Red Devils,” cuit Casemiro melalui akun Twitter miliknya, Minggu (9/7/2023).
“Para penggemar akan selalu memberikan dukungannya, kemana pun tantangan Anda selanjutnya. Anda akan selalu menjadi salah satu dari kami. Semoga yang terbaik,” ujarnya.
De Gea direkrut oleh pelatih legendaris Man United, Sir Alex Ferguson, pada musim panas 2011 lalu dari Atletico Madrid. Setelah 12 tahun berlalu, dia pergi sebagai seorang legendaris.
Dia mencatatkan 545 penampilan dan 190 clean sheets serta meraih delapan gelar juara. Termasuk satu titel Liga Inggris 2012/2013, yang menjadi gelar liga domestic terakhir sampai saat ini bagi Man United.