Keadaan itu membuat banyak pihak yang mempertanyakan kemampuan Arsenal untuk mempertahankan posisi hingga akhir musim. Arteta hanya ingin Martin Odegaard dkk. segera bangkit dari kekalahan melawan Man City.
“Hari ini adalah malam yang sangat sulit dengan cara kami kalah. Tapi kami harus bangkit dan melihat gambaran yang lebih besar.” ucap Arteta, dikutip dari BBC, Kamis (27/4/2023).
Kendati begitu, Arteta cukup senang karena bisa bersaing dengan Man City dalam perebutan gelar juara. Dengan sisa lima pertandingan yang ada, juru taktik asal Spanyol itu masih cukup optimistis bisa membawa Arsenal keluar sebagai juara.
“Fakta bahwa kami bersaing ketat dengan tim City ini sungguh luar biasa. Masih ada lima pertandingan lagi dan apapun bisa terjadi. Selama bertahun-tahun saya telah melihat banyak hal bisa terjadi di liga ini. Kami harus menerima bahwa kami kalah dari tim yang luar biasa,” ujarnya.
Pada laga selanjutnya, Arsenal akan menghadapi lawan yang cukup kuat yakni Chelsea di Stadion Emirates, Rabu (3/5/2023). Kendati The Blues -julukan Chelsea- sedang dalam tren yang minor, The Gunners tetap harus waspada.