Kartu merah yang diterima Soponwit jadi awal petaka Thailand. Sebab, sang raja ASEAN untuk melewati babak perpanjangan dengan kiper pengganti Thirawat Sraunson.
Situasi itu membuat Indonesia mengila dengan mengempur pertahanan Thailand tanpa henti. Bahkan salah satu pemain Thailand harus ditandu keluar lapangan karena kram.
Thailand pun main dengan 9 orang karena jatah pergantian sudah habis. Derita Thailand makin menjadi usai Jonathan Khemdee dan Teerasak Poeiphmai kena kartu merah.
Thailand menyisakan 7 pemain di lapangan. Situasi itu dimanfaatkan Indonesia untuk menghancurkan Thailand. Dua gol dari Fajar Fathur Rachman (106’), dan Beckham Putra (109’) membenamkan sang pemilik 16 kali medali emas SEA Games.
Indonesia menang 5-2. Kemenangan itu juga mengakhiri puasa medali emas sepak bola SEA Games selama 32 tahun.