Didesak Fans Bawa Pulang Ronaldo ke Real Madrid, Florentino Perez: Ogah! Dia Sudah Tua

Andhika Khoirul Huda
Fans Real Madrid menginginkan Cristiano Ronaldo balik ke Santiago Bernabeu. Namun, Presiden Real Madrid, Florentino Perez gak mau. (Foto: AS)

MADRID, iNews.id- Fans Real Madrid menginginkan Cristiano Ronaldo balik ke Santiago Bernabeu. Namun, Presiden Real Madrid, Florentino Perez ogah membawa Ronaldo pulang ke Real Madrid.

CR7 –julukan Ronaldo- dikabarkan telah menyatakan keinginannya untuk pergi dari Old Trafford pada musim panas ini, hanya setahun setelah pulang dari Juventus. Alasannya karena dia ingin tampil di Liga Champions 2022/2023 sebab Man United hanya mentas di Liga Eropa saja.

Mega bintang asal Portugal itu pun telah absen dari tur pra-musim Setan Merah –julukan Man United- di Thailand dan Australia  karena menangani masalah keluarganya. Alhasil, kebugarannya belum pulih sepenuhnya dan dia pun belum nyetel dengan taktik yang diterapkan oleh sang pelatih anyar, Erik Ten Hag.

Alhasil, Ronaldo hanya turun sebagai pemain pengganti saat timnya kalah 1-2 dari Brighton and Hove Albion dalam laga pembuka Liga Inggris 2022/2023 pekan lalu. Dia juga pulang lebih awal sebelum pertandingan itu selesai, yang semakin memperkuat rumor bahwa dia ingin segera hengkang dari kubu Manchester Merah.

Kondisi tersebut, membuat pemain yang akan berusia 38 tahun pada Februari 2023 itu dikaitkan dengan sejumlah top Eropa yang mentas di Liga Champions 2022/2023. Salah satunya adalah klub lamanya, Real Madrid, yang dulu telah sembilan tahun dibelanya.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Spanyol: Real Madrid Ditahan Elche, Atletico Bungkam Getafe

Soccer
3 hari lalu

Gara-Gara Cristiano Ronaldo, FIFA Hapus Poster Piala Dunia 2026!

Buletin
4 hari lalu

Momen Cristiano Ronaldo Hadiri Jamuan Makan bersama Donald Trump dan Pangeran Arab Saudi 

Soccer
5 hari lalu

Momen Cristiano Ronaldo di Gedung Putih Bocor ke Publik, Ada Detail Aneh yang Tak Disadari 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal