Dikalahkan Senegal, Pelatih Polandia Tetap Tenang

Fitradian Dimas Kurniawan
Adam Nawalka (Foto: Eurosport)

MOSKOW, iNews.id – Pelatih tim nasional Polandia Adam Nawalka tetap tenang walau tim asuhannya kalah 1-2 dari Senegal pada fase Grup H Piala Dunia 2018 di Spartak Stadium, Selasa (19/6/2018) malam WIB. Dia bertekad untuk memenangkan laga berikutnya kontra Kolombia di Kazan Arena, Senin (25/6/2018) dini hari WIB.

Polandia sudah kebobolan ketika Thiago Cionek melakukan gol bunuh diri pada menit ke-37. Mereka semakin tertinggal saat Mbaye Niang menggiring bola ke gawang tanpa dijaga dan mencetak gol pada menit ke-60.

Polandia akhirnya dapat memperkecil kekalahan di menit ke-87. Kamil Groscki memberikan umpan yang diteruskan melalui tandukan Grzegorz Krychowiak untuk mencetak gol.

Walau kalah, Nawalka yakin timnya bisa meraih kemenangan saat melawan Kolombia. “Saya rasa kami memiliki banyak stamina. Kami akan memulai laga melawan Kolombia dengan kekuatan penuh. Saya yakin dapat bangkit dan tetap positif,” kata Nawalka di laman resmi FIFA.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
5 bulan lalu

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Belanda Pesta Gol, Polandia Dikalahkan Finlandia

Soccer
8 bulan lalu

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Inggris Bantai Latvia, Polandia Hajar Malta

Soccer
8 bulan lalu

Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026: Inggris dan Polandia Awali Langkah dengan Kemenangan

Soccer
10 bulan lalu

Didier Deschamps Umumkan Akan Tinggalkan Timnas Prancis

Soccer
12 bulan lalu

Hasil Lengkap UEFA Nations League: Portugal Bantai Polandia, Cristiano Ronaldo Cetak Gol Indah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal