Jota mengungkapkan, sang pelatih, Jurgen Klopp sudah meminta dirinya untuk selalu mendapatkan second ball. Pesan itu yang kemudian selalu diingat olehnya.
"Pada saat itu penting untuk mendapatkan bola kedua, itulah yang dia minta dari saya," ungkap Jota.
Di sisi lain, Jota tetap kecewa timnya memberikan The Lilywhites tiga gol. Beruntung, kata Jota, Liverpool mempunyai mentalitas baja dan sukses mengunci kemenangan.
"Unggul 3-0 adalah sesuatu yang perlu kami perbaiki karena tidak benar-benar dapat diterima untuk menjadi 3-3 pada saat itu," ujar Jota.
"Mentalitas ada di sana karena kami maju dan percaya kami bisa mencetak gol kemenangan. Untungnya kami bisa melakukan itu untuk semua orang," ucapnya.