Elkan Baggott Kenang 2 Momen Paling Emosional bersama Timnas Indonesia, Pertanda Comeback?

Cikal Bintang Raissatria
Bek Timnas Indonesia U-23, Elkan Baggott. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNews.id – Bek keturunan Inggris, Elkan Baggott, mengungkap dua momen yang paling emosional selama membela Timnas Indonesia. Meski saat ini tak lagi menjadi bagian dari skuad utama Garuda, Elkan tetap mengenang kontribusinya dengan penuh kebanggaan.

Pemain berusia 22 tahun itu telah mencatatkan 23 penampilan bersama Timnas Indonesia sejak proses naturalisasinya rampung. Namun, sejak Januari 2024, ia belum kembali dipanggil, bahkan tak terlihat dalam dua laga terakhir era pelatih baru, Patrick Kluivert. Sebelumnya, Elkan juga dikabarkan sempat berselisih dengan pelatih terdahulu, Shin Tae-yong.

Meski situasinya kini berbeda, Elkan menyebut satu momen yang paling membekas dalam perjalanan internasionalnya adalah saat membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.

“Menurut saya, itu pertandingan paling penting saat saya bermain untuk Indonesia. Kami lolos ke Piala Asia setelah sekian lama,” ujar Elkan dalam wawancara di kanal YouTube Sherbert Lemon, Jumat (2/5/2025).

Ia pun dengan jujur menyebut belum yakin benar berapa tahun Indonesia absen dari turnamen tersebut.

“Mungkin sudah 30 tahun, tapi saya tidak yakin. Bisa saja saya salah,” tambahnya sambil tersenyum.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
5 jam lalu

Bukan Proyek Instan, PSSI Serahkan Kendali Besar Timnas Indonesia ke John Herdman

Soccer
7 jam lalu

Terungkap, Ini Rahasia John Herdman Ciptakan Kultur Tim Kuat

Soccer
18 jam lalu

Sulit Dibaca Lawan, Taktik Bunglon John Herdman Cocok untuk Timnas Indonesia

Soccer
19 jam lalu

2 Beban Besar John Herdman di Timnas Indonesia, Sanggup?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal