Dengan begitu, posisi penjaga gawang bakal diisi Robin Olsen. Sementara kiper muda Filip Marschall duduk di bangku cadangan sebagai pelapis.
Sementara Emiliano Martinez masih dalam euforia merayakan gelar juara bersama Argentina di negaranya. Peraih Golden Gloves sempat membuat kontroversi yang membuat Unai Emery geram.
Dia melakukan selebrasi nyeleneh dan terkesan tidak respek kepada lawannya. Mantan kiper Arsenal itu berselebrasi dengan memegang boneka kecil berwajah penyerang Timnas Prancis, Kylian Mbappe.
Emery pun berjanji akan berdiskusi kepada sang pemain soal aksi tersebut. Di sisi lain, FIFA juga sedang menyelidiki potensi pelanggaran dari sang pemain.