Erick Thohir Langsung Kirim WA ke Pemain Timnas usai Drawing Round 4, Apa Isinya?

Andika Rachmansyah
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (Foto: IMG/Andika Rachmansyah)

JAKARTA, iNews.id – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengaku langsung mengirim pesan WhatsApp (WA) kepada para pemain Timnas Indonesia setelah drawing round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia diumumkan. Lewat pesan singkat tersebut, Erick menekankan pentingnya persiapan matang.

Dalam undian tersebut, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama tuan rumah Arab Saudi, serta tim kuat asal Timur Tengah, Irak. Kombinasi lawan berat tersebut membuat peluang tiket ke Piala Dunia semakin menantang.

Menurut Erick, situasi ini memang berat, terutama karena dua negara itu memiliki peringkat FIFA jauh di atas Indonesia, dan semua laga digelar di kandang Arab Saudi. Meski demikian, ia meminta skuad Garuda untuk tampil ngotot dan siap berjuang habis-habisan.

“Sekarang kita menghadapi situasi yang berat. kalau sudah diputuskan kita ngambek, tidak mau datang, ya tidak bisa, kita harus perang, fight gitu lho,” ujar Erick kepada wartawan pada Jumat (18/7/2025).

Lebih jauh, Erick menyebutkan dari segi ranking FIFA, Indonesia ada di peringkat 118, sedangkan Arab Saudi dan Irak berada di posisi 59 dan 58. Meski ketimpangan ranking ini nyata, Erick yakin dengan intensitas dan fokus yang tepat, Timnas tetap punya peluang.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 jam lalu

Erick Thohir Ungkap Langkah Nyata PSSI Menuju Piala Dunia 2030

Soccer
5 jam lalu

Kevin Diks Beraksi! Ini Jadwal Monchengladbach Vs FC Koln Live di RCTI

Soccer
9 jam lalu

Uji Coba Timnas Indonesia U-22 di FIFA Matchday November Tak Masuk Hitungan Ranking FIFA

Soccer
11 jam lalu

Ole Romeny Comeback! Striker Timnas Indonesia Akhirnya Kembali Merumput Bareng Oxford United

Soccer
1 hari lalu

Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal