SURABAYA, iNews.id- Timnas Indonesia terakhir kali meraih emas SEA Games terjadi tahun 1991 di Manila. Ada sosok libero tangguh sekaligus kapten timnas saat itu bernama Ferril Raymond Hattu.
Ferril menjadi kapten terakhir timnas yang bisa meriah medali emas sepak bola SEA Games. Pria kelahiran Surabaya, 9 Agustus 1962 ini mengawali karirnya dengan berkostum Persebaya pada 1976-1979. Ferril juga pernah tercatat membela klub Niac Mitra.
Ferril menghabiskan karier sepak bola di klub asal Gresik, Petrokimia Gresik tahun 1988 hingga 1996. Dia pernah menjadi asisten pelatih saat membawa Petrokimia Gresik menjadi runner up Liga Indonesia.
Karier Ferril di timnas Indonesia pun terbilang cemerlang. Ferril berada di generasi emas Timnas Indonesia yang meraih medali emas SEA Games 1991 Manila.
Ferril didapuk sebagai kapten di skuad yang dilatih Anatoli Polosin. Skuad Indonesia saat itu diisi Robby Darwis, Eddy Harto, Aji Santoso hingga Widodo C Putro.
Timnas Indonesia berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan Thailand di drama adu penalti 4-3. Indonesia dan Thailand bermain ketat di waktu normal di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina.
Saat itu Ferril Raymond Hattu bertugas sebagai kapten. Ferril Raymond Hattu dkk membawa pulang medali emas ke Tanah Air dengan penuh perjuangan.