JAKARTA, iNews.id- FIFA belum memilih stadion-stadion yang akan dijadi venue Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Namun, PSSI sudah menyiapkan enam stadion yang sebelumnya dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20.
Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir sejauh ini belum ada keputusan resmi FIFA soal stadion mana yang akan dipakai. Sebab, Federasi Sepak Bola Dunia itu akan meninjau stadion-stadion di Indonesia.
Enam stadion yang disiapkan yakni Stadion Gelora Utama Bung Karno (SUGBK), Stadion Jakabaring, Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Manahan, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Erick Thohir mengatakan tidak mau memikirkan stadion yang akan dipilih oleh FIFA karena masih ada inspeksi lebih dahulu. Jadi, dia tidak bisa berspekulasi stadion-stadion mana yang kemungkinan akan dipilih.
"Tentu standar dari Piala Dunia U-20 dan U-17 bisa berbeda. Saya tidak mau terlalu dini, yang mana dan kenapa. Saya tidak mau terjebak polemik itu. Yang penting kami mengharapkan mereka hadir mengecek, mana yang sesuai dengan standar mereka," kata Erick Thohir di Jakarta, Sabtu (24/6/2023).