BIRMINGHAM, iNews.id – Emiliano Martinez berpeluang meninggalkan Inggris setelah transfer impiannya ke Manchester United (MU) gagal terwujud, meski kiper Aston Villa itu disebut sangat ingin hijrah ke Old Trafford.
Informasi tersebut disampaikan koresponden utama sepak bola talkSPORT, Alex Crook, yang menilai Emiliano Martinez kini membidik klub dengan suasana lebih glamor setelah rencana kepindahannya ke MU kandas pada bursa transfer musim panas 2025.
Emiliano Martinez selama ini menjadi sosok vital di bawah mistar Aston Villa asuhan Unai Emery. Dia juga memegang peran kunci saat membawa Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 dan membuat reputasinya diakui sebagai salah satu penjaga gawang terbaik dunia.
Pada musim panas lalu, talkSPORT melaporkan MU, yang saat itu dilatih Ruben Amorim, sangat meminati Emiliano Martinez. Bek MU Lisandro Martinez bahkan secara terbuka memuji kompatriotnya tersebut.
Namun, MU akhirnya memilih merekrut kiper muda Belgia berusia 23 tahun, Senne Lammens. Keputusan tersebut membuat Emiliano Martinez tetap bertahan di Birmingham.