Gak Dipakai di Man United, Jadon Sancho Kepikiran Balik ke Borussia Dortmund

Andhika Khoirul Huda
Jadon Sancho dikabarkan tertarik dengan  tawaran dipinjamkan ke Borussia Dortmund. Sebab, Sancho tak mendapat menit bermain di Man United. (foto: REUTERS)

MANCHESTER, iNews.id- Pemain sayap Manchester United, Jadon Sancho dikabarkan tertarik dengan  tawaran dipinjamkan ke Borussia Dortmund. Sebab, Sancho tak mendapat menit bermain di Man United.

Nasib Sancho bersama Man United sudah tidak jelas sejak awal musim ini. Semuanya terjadi karena hubungannya dengan sang pelatih, Erik Ten Hag, yang dikabarkan retak karena sang pemain menolak untuk dikritik sebab malas-malasan dan kurang berkompeten dalam latihan.

Alhasil, pemain sayap asal Inggris itu mendapatkan skors dari Setan Merah -julukan Man United. Dia tak pernah lagi masuk dalam skuad sejak pertengahan September lalu karena melalukan pelanggaran disiplin.

Kondisi itu membuatnya ingin segera hengkang dari Old Trafford. Beberapa klub pun ada yang tertarik untuk merekrutnya, tetapi belum ada yang melakukan pergerakan.

Nah, pada bursa transfer Januari ini, Dortmund dilaporkan oleh jurnalis spesialis transfer, Fabrizio Romano, sudah melakukan pendekatan untuk meminjam pemain berusia 23 tahun itu. Saat ini proses negosiasi dengan Man United tengah berlangsung.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
11 jam lalu

Gol Matthijs de Ligt di Injury Time Selamatkan MU dari Kekalahan di Kandang Tottenham

Soccer
3 hari lalu

Sial Banget! Pelatih yang Disebut The Next Alex Ferguson Kini Menganggur 11 Tahun

Soccer
3 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Champions: Man City Hancurkan Dortmund, Barcelona Nyaris Kalah di Kandang Brugge

Soccer
4 hari lalu

Marcus Rashford Bersinar di Barcelona, Enam Klub Eropa Berebut Tanda Tangannya

Soccer
4 hari lalu

Jadwal Liga Champions Dini Hari Nanti: Manchester City Vs Dortmund

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal