Girona, Klub Semenjana Kaya Taktik Calon Perusak Dominasi Real Madrid dan Barcelona

Ibnu Hariyanto
Girona jadi fenomena langka di Liga Spanyol 2023-2024. Klub asal daerah Catalunya ini menjelma sebagai kekuatan luar biasa musim ini. (foto: REUTERS)

GIRONA, iNews.id- Girona jadi fenomena langka di Liga Spanyol 2023-2024. Klub asal daerah Catalunya ini menjelma sebagai kekuatan luar biasa musim ini.

Girona kini menempati peringkat 1 klasemen sementara Liga Spanyol. Girona hanya kalah sekali sampai pekan ke-16 ini.

Satu kekalahan itu didapat saat melawan Real Madrid bulan September lalu. Saat itu Girona kalah 0-3 dari Real Madrid.

Setelah itu, Girona tampil memukau. Girona menang 9 kali dan imbang sekali.

Bahkan, Girona mempermalukan Barcelona di kandangnya sendiri. Girona menang 4-2 lawan Barcelona.

Bahkan Girona saat ini jadi tim paling produktif di Liga Spanyol dengan. Girona mencetak 38 gol hingga pekan ke-16.

Padahal, Girona hanya tim kecil di Liga Spanyol. Bahkan 2 musim lalu Girona masih berlaga di La Liga 2 atau divisi dua Liga Spanyol.

Girona baru main di divisi teratas pada musim 2022-2023. Pada musim perdana Girona finis peringkat 10.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
14 jam lalu

Bikin Geger La Liga! Sergio Ramos Disebut Negosiasi Beli Sevilla

Soccer
20 jam lalu

Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-Abu! Ini 3 Bintang yang Terancam Hengkang

Soccer
2 hari lalu

Real Madrid Ikut Buru Aleksandar Stankovic, Inter Miliki Kendali Penuh atas Masa Depannya!

Soccer
2 hari lalu

Roberto Carlos Angkat Bicara! Tegaskan Tak Alami Serangan Jantung Usai Dirawat di RS

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal