Gol Iheanacho Jadi Penentu Kemenangan Leicester City atas Brentford

Fitradian Dimas Kurniawan
Penyerang Leicester City Kelechi Iheanacho (kiri) merayakan golnya saat mengalahkan Brentford 1-0 pada putaran keempat Piala FA di Griffin Park, Sabtu (25/1/2020) malam. (Foto: AFP)

BRENTFORD, iNews.id - Leicester City meraih kemenangan tipis 1-0 atas klub Championship Brentford pada putaran keempat Piala FA di Griffin Park, Sabtu (25/1/2020) malam. Gol cepat Kelechi Iheanacho membawa The Foxes melaju ke babak selanjutnya.

Pertandingan baru berjalan empat menit, Leicester sudah membuka keunggulan. Iheanacho melepaskan tembakan first time, memaksimalkan umpan silang dari James Justin.

Skuat asuhan Brendan Rodgers itu lalu berusaha untuk menambah pundi-pundi gol. Iheanacho kembali memberi ancaman pada menit ke-15, namun kali ini tembakannya bisa ditepis Kiper Brentford Luke Daniels.

Setelah itu, Leicester mulai kembali mengedalikan jalannya pertandingan. Beberapa peluang berhasil mereka buat, namun tidak ada gol tambahan tercipta hingga babak pertama usai.

Leicester kembali menekan begitu babak kedua dimulai. Pada menit ke-48, Iheanacho mendapatkan peluang setelah melewati para pemain Brentford. Sayang, tembakannya masih belum menemui sasaran.

Editor : Haryo Jati Waseso
Artikel Terkait
Soccer
12 hari lalu

MU Tersingkir dari Piala FA, Darren Fletcher Ngamuk dan Semprot Wasit

Soccer
13 hari lalu

Komentar Liam Rosenior usai Debut Kemenangan bersama Chelsea

Soccer
14 hari lalu

Oxford United Singkirkan MK Dons Lewat Adu Penalti Gila di Piala FA, Ole Romeny Cetak Gol!

Soccer
4 bulan lalu

Real Madrid Mulai Cari Pengganti Vinícius Jr, Sosoknya Ada di Inggris

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal