BURNLEY, iNews.id- Arsenal kembali meraih kemenangan di Liga Inggris 2021/2022. The Gunners menang 1-0 atas Burnley.
Bermain di Turf Moor Stadium, Sabtu (18/9/2021), Arsenal mencoba menekan sejak awal. Gol Arsenal tiba di menit 30 lewat tembakan bebas Martin Odegaard.
Dengan hasil ini, Arsenal meraih dua kemenangan secara beruntun, usai selalu kalah di tiga laga pembuka. Kini Arsenal naik ke peringkat ke-12 klasemen Liga Inggris dengan poin 6.
Jalannya Pertandingan
Arsenal berusaha untuk menyerang sejak pertandingan dimulai. mereka lalu memperoleh peluang pada menit keenam. Meski begitu, tendangan Nicolas Pepe belum menemui sasaran.
Tuan rumah kemudian berupaya untuk memberikan tekanan kepada Arsenal. Mereka nyaris memimpin pada menit ke-14. Sayang, tandukan Ashley Barnes hanya bisa melebar.
Arsenal lalu dapat mengendalikan ritme pertandingan. Beberapa kali mencoba untuk membangun serangan. Walau demikian, mereka belum bisa menemukan celah.
Baru pada menit ke-30, arsenal akhirnya memimpin. Adalah Martin Odegaard yang mencetak gol melalui tendangan bebas. Tembakannya mampu mengecoh kiper Burnley, Nick Pope yang tak bisa berbuat banyak.
Tim tamu kemudian hampir saja menggandakan keunggulannya pada menit ke-45. Tetapi, tendangan first-time Emile Smith Rowe hanya melambung ke atas gawang, dan babak pertama usai.