Harry Kane Bikin 200 Gol untuk Tottenham di Laga ke-300

Reynaldi Hermawan
Striker Tottenham Hotspur Harry Kane merayakan golnya ke gawang Ludogorets pada matchday ketiga Grup J Liga Europa di Huvepharma Arena, Jumat (6/11/2020) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Stoyan Nenov)

RAZGRAD, iNews.id – Striker Tottenham Hotspur Harry Kane mengukir tinta emas dalam buku kariernya. Capaian itu didapat usai menyumbang gol dalam kemenangan 3-1 atas Ludogorets pada matchday ketiga Grup J Liga Europa di Huvepharma Arena, Jumat (6/11/2020) dini hari WIB.

Kane membuka keran gol The Lilywhites pada menit ke-13. Dua gol lainnya hadir berkat sumbangan Lucas Moura (33) dan Giovani Lo Celso (62). Sementara tuan rumah sempat memperkecil kedudukan melalui aksi Claudiu Keseru (50).

Bagi Kane torehan tersebut menggenapi 200 golnya untuk Tottenham di berbagai ajang. Menariknya lagi, momen tersebut dicapainya saat melakoni pertandingan ke-300 berkostum The Lilywhites.

“Saya senang dengan pencapaian ini (mencetak 200 gol untuk Tottenham). Waktu berlalu dengan cepat. Rasanya seperti kemarin saya mencetak gol pertama untuk klub,” kata Kane kepada laman UEFA.

“Saya berharap dapat melanjutkan dengan cara yang sama. Saya senang dengan tiga poin. Sekarang kami berada dalam posisi yang baik,” ujarnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Tottenham dan Bayern Munchen Siap Rebut Dusan Vlahovic dari Juventus

Soccer
1 bulan lalu

Terungkap! Klausul Rahasia Harry Kane di Bayern Bisa Buka Jalan Pulang ke Premier League

Soccer
2 bulan lalu

Harry Kane Blak-blakan Jawab Rumor Dirinya Dibidik Barcelona

Soccer
2 bulan lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris Semalam: Arsenal Pesta 5 Gol vs Leeds, Tottenham Hajar Man City

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal