Harry Maguire dan David De Gea Blunder, Erik ten Hag Bilang Begini

Muammar Yahya Herdana
Harry Maguire dan David De Gea melakukan blunder fatal yang mengakibatkan Manchester United kalah 0-3 dari Sevilla pada leg kedua perempat final Liga Europa (Foto: Reuters/Paul Childs)

SEVILLA, iNews.idHarry Maguire dan David De Gea melakukan blunder fatal yang mengakibatkan Manchester United kalah 0-3 dari Sevilla pada leg kedua perempat final Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (21/4/2023) dini hari WIB. Akibatnya The Red Devils tersingkir.

Maguire melakukan blunder passing di menit ke-8, sedangkan De Gea kehilangan bola di menit ke-81. Kedua kesalahan Man United tersebut pada akhirnya sukses dimanfaatkan dengan baik oleh Youssef En-Nesyri untuk mencetak gol.

Ten Hag mengatakan hasil yang didapatkan Man United adalah hasil dari kinerja seluruh tim. Pelatih asal Belanda itu mengakui The Red Devils tidak dapat tampil maksimal di laga tersebut.

"Ini selalu tentang kinerja tim. Menang bersama, kalah bersama. Kami menghadapi kemunduran dan harus menghadapinya,” ungkap Erik ten Hag dilansir laman resmi Man United, Jumat (21/4/2023).

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
11 jam lalu

MU Siap Bongkar Skuad di Januari: 8 Pemain Dibidik, 4 Menuju Pintu Keluar

Soccer
17 jam lalu

Sir Alex Ferguson Ungkap Pemenang Ballon d’Or yang Tidak Pernah Membuatnya Terkesan

Soccer
1 hari lalu

Ruben Amorim Tegaskan Alasan Tarik Joshua Zirkzee, Bukan karena Cedera

Soccer
2 hari lalu

Ruben Amorim Murka Usai MU Ditahan Wolves, Tiket Liga Champions Terancam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal