Memasuki babak kedua, Borneo FC kembali mencoba mendominasi permainan sejak awal pertandingan. Meski begitu, Lion City Sailors FC tak mau kecolongan lagi. The Protectors -julukan Lion City Sailors FC- terpantau bermain lebih hati-hati.
Namun begitu, skema ini membuat permainan Lion City Sailors FC sulit berkembang. Borneo FC yang terus menggedor pertahanan The Protectors pun berhasil menambah keunggulan.
Adalah Leo Gaucho (80’) yang berhasil mencetak gol keduanya lewat tendangan cungkil. Akhirnya, Borneo FC berhasil mengalahkan Lion City Sailors FC 3-0 di laga pertama Grup B ACC 2024-2025.
Susunan Pemain Borneo FC vs Lion City Sailors FC:
Borneo FC (4-2-3-1): Nadeo Argawinata (GK), Fajar Fathur Rahman, Ronaldo, Christophe Nduwarugira, Leo Guntara, Rivaldo Enero, Kei Hirose, Terens Puhiri, Berguinho, Stefano Lilipaly, Leo Gaucho.
Pelatih: Pieter Huistra
Lion City Sailors FC (4-4-2): Izwan Mahbud (GK), Christopher Van Huizen, Toni Datkovic, Bailey Wright, Lionel Tan, Song Ui Young, Rui Pires, Hami Syahin, Maxime Lestienne, Lennart Thy, Bart Ramselaar.
Pelatih: Aleksandar Rankovic