Hasil China Open 2024: Anthony Ginting Dikalahkan Jagoan Thailand Kunlavut Vitidsarn

Andhika Khoirul Huda
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting kalah lawan wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn, di perempat final China Open 2024.. (Foto: PBSI)

CHANGZHOU, iNews.id- Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting kalah lawan wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn, di perempat final China Open 2024. Dia kalah dengan skor 21-10, 11-21 dan 19-21.

Dengan hasil tersebut, Ginting gagal mengikuti langkah Jonatan Christie ke semifinal turnamen Super 1000 itu. Sedangkan Kunlavut selanjutnya akan bersua dengan utusan Jepang, Kodai Naraoka.

Beraksi di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, Jumat (20/9/2024) malam WIB, Ginting tampil dengan penuh percaya diri. Serangan-serangan yang dilancarkannya sangat akurat sehingga membuat Kunlavut kerepotan.

Hasilnya, pemain ranking 10 dunia itu bisa memimpin 4-1 dan 8-2. Dia pun mencapai interval gim pertama dengan cepat dalam kedudukan 11-5.

Usai rehat, Ginting tak menurunkan tekanannya. Dia terus menyerang dengan brutal ke pertahanan Kunlavut. Alhasil, pemain kelahiran Cimahi itu memperlebar keunggulannya menjadi 16-7 dan kemudian mengamankan kemenangan di gim pertama dengan skor telak 21-10.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Jonatan Christie Tembus Final India Open 2026 usai Singkirkan Loh Kean Yew

All Sport
2 hari lalu

Komentar Ambisius Alwi Farhan usai Diguyur Bonus SEA Games 2025 Rp1,5 Miliar

All Sport
3 hari lalu

Skuad Indonesia di BATC 2026 Dirilis: Anthony Ginting Comeback, Alwi Farhan Absen

Soccer
4 hari lalu

Jonatan Christie Ungkap Perjuangan Berdarah demi Tembus Perempat Final India Open 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal