MILAN, iNews.id – Inter Milan sukses mengalahkan Atalanta 1-0 di perempat final Coppa Italia 2022/2023. Duel tersebut berlangsung di Giuseppe Meazza, Milan, Italia pada Rabu (1/2/2023) pukul 03.00 WIB.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Inter Milan mengawali babak pertama dengan kontrol penuh atas Atalanta. Pola serangan masif Nerazzurri -julukan Inter Milan- diinisiasi oleh dua gelandang veteran, Hakan Calhanoglu dan Henrikh Mkhitaryan.
Keduanya terpantau kerap mengirim suplai bola yang matang untuk para penyerang Inter Milan. Sayangnya, beberapa peluang yang tercipta tidak dapat dimanfaatkan dengan baik. Di sisi lain, Atalanta mengancam dengan serangan balik cepat.
Tim besutan Gian Piero Gasperini bergerak dengan serangan balik kilat yang dipimpin oleh Teun Koopmeiners dan Joakim Maehle. Mereka mencoba meruntuhkan tembok tebal Inter Milan di lini tengah.
Selain itu, La Dea -julukan Atalanta- juga berupaya keras untuk menurunkan tempo permainan. Menyadari hal itu, Inter Milan langsung mempercepat serangan. Peluang emas pun didapat oleh Lautaro Martinez, yang sepakannya membentur Rafael Toloi.
Sempat terjadi perdebatan karena lengan Toloi mengenai si kulit bundar. Tetapi demikian, wasit menganggap hal tersebut bukanlah sebuah penalti. Laga berlanjut dengan serangan Inter Milan yang semakin masif.
Hingga memasuki menit akhir, Inter Milan yang terus menekan belum bisa memecah kebuntuan. Pada akhirnya, pertandingan berakhir dengan imbang tanpa gol di paruh pertama.