JAKARTA, iNews.id - Timnas Yaman menang 3-1 atas Timor Lester pada matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Duel digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).
Yaman dan Timor Leste tidak langsung menampilkan intensitas tinggi pada awal babak pertama. Kedua tim bermain secara perlahan sambil mengembangkan pola permainan satu sama lainnya.
Pada menit ke-23, Yaman memberikan ancaman ke pertahanan tim lawan. Sayangnya, sepakan Abel Abbas masih dimentahkan kiper Timor Leste Pablo Macario.
Gol yang dinantikan Yaman pun tercipta ke gawang Timor Leste tercipta pada menit ke-27. Gol itu diciptakan oleh Abdulaziz Awadh usai memanfaatkan sepak pojok rekan setimnya.
Sampai akhir babak pertama tidak ada tambahan gol lagi dalam laga itu. Sementara waktu Yaman masih unggul 1-0.