Hasil Lengkap UEFA Nations League: Prancis Libas Belgia, Italia Hajar Israel

Abdul Haris
Winger Timnas Prancis Ousmane Dembele (kedua kanan) merayakan golnya ke gawang Belgia pada matchday 2 UEFA Nations League 2024-2025 di Groupama Stadium, Decines-Charpieu, Selasa (10/9/2024) dini hari WIB. (Foto: AP Photo/Laurent Cipriani)

Timnas Italia Hajar Israel

Pada laga lainnya di Bozsik Arena, Budapest, Timnas Italia kembali menunjukkan keperkasaannya. Setelah menang di kandang Prancis, kini Gli Azzurri menghajar Israel yang bertindak sebagai tuan rumah 2-1. 

Sejak awal aroma kemenangan Negeri Pizza itu sudah terlihat. Mereka mampu bermain agresif dan mengancam gawang lawan. 

Namun, Italia butuh 38 menit untuk menjebol gawang Timnas Israel lewat Davide Frattesi yang memaksimalkan umpan Federico Dimarco. 

Pada babak kedua, giliran Moise Kean yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-62. Timnas Israel berhasil memperkecil skor melalui Mohammad Abu Fani (90’).

Hasil positif ini membuat Italia untuk sementara menguasai puncak klasemen Grup 2 Liga A UEFA Nations League 2024-2025 dengan enam poin, unggul tiga angka atas Prancis dan Belgia di urutan kedua dan ketiga. 

Hasil Lengkap UEFA Nations League, Selasa (10/9/2024) Dini Hari WIB

Prancis 2
Belgia 0

Israel 1
Italia 2

Siprus 0
Kosovo 4

Rumania 3
Lithuania 1

Norwegia 2
Austria 1

Slovenia 3
Kazakhstan 0

Montenegro 1
Wales 2

Turki 3
Islandia 1

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
9 hari lalu

Terungkap! Ini Sosok yang Bikin Donnarumma Cepat Adaptasi di Man City

Soccer
9 hari lalu

Donnarumma Rela Tunda Pernikahan Demi Piala Dunia

Soccer
15 hari lalu

Gattuso Sebut Sosok Pelatih Panutannya, Bukan Ancelotti!

Soccer
24 hari lalu

Fabio Cannavaro Ternyata Nyaris Jadi Pelatih Timnas Italia, tapi Gagal karena...

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal