BLITAR, iNews.id - Arema FC menang 4-2 atas Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024-2025. Laga berlangsung di Soepriadi, Blitar, Kamis (13/3/2025) malam WIB.
Arema FC bermain cukup agresif pada awal babak pertama. Skuad Singo Edan unggul lebih dahulu setelah Dalberto mencetak gol pada menit ke-23.
Gol itu membuat Arema FC semakin percaya diri. Mereka menggandakan keunggulan setelah Dedik Setiawan mencetak gol pada menit ke-28.
Barito Putera tidak tinggal diam begitu saja. Mereka berhasil memperkecil ketertinggalan lewat gol Matias Mier pada menit ke-35.
Arema FC langsung merespons gol tersebut. Kepastian itu setelah mereka menambah pundi-pundi golnya pada menit ke-40 lewat Charles Lokolingoy.
Sampai akhir babak pertama tidak ada tambahan gol lagi. Sementara itu, Arema FC masih unggul 3-1 atas Barito Putera.