Babak kedua
Arema FC berhasil mencetak gol kedua yang membuat skor melawan Persib menjadi imbang 2-2 pada menit ke-56. Kali ini, Gustavo Almeida yang berhasil mencetak gol lewat aksi individualnya.
Persib terus tampil lebih ngotot semenjak kedudukan menjadi imbang kembali melawan Arema FC. Mereka terus berusaha untuk mencetak gol, demi meraih kemenangan.
Pertahanan Arema FC tampaknya masih cukup kokoh pada babak kedua. Hal tersebut terlihat dari berbagai serangan yang dilancarkan Persib belum kunjung berbuah gol sampai pertengahan babak kedua.
Sampai akhir babak kedua tidak ada tambahan gol lagi dalam laga itu. Persib Bandung dan Arema FC harus puas bermain imbang 2-2 dalam laga yang berjalan cukup ketat itu.
SUSUNAN PEMAIN
PERSIB BANDUNG
Teja Paku Alam, Alberto Rodriguez, I Putu Gede, Edo Febriansah, Beckham Putra, Levy Madinda, Marc Klok, Rachmat Irianto,
Pelatih: Bojan Hodak
AREMA FC
Julian Schwarzer, Achmad Figo, Ahmad Maulana, Charles Raphael, Syaeful Anwar, Charles Lokoli, Ginanjar Wahyu, Jayus Hariono, Pablo Angle, Didik Setiawan, Gustavo Almeida.
Pelatih: Fernando Valente