Hasil Liga 1 2023/2024: Sikat Persija Jakarta, Madura United Naik ke Puncak Klasemen

Andika Rachmansyah
Madura United menang atas Persija Jakarta dengan skor 2-0. (Foto: Madura United)

 
Babak Kedua
 
Madura United berhasil menggandakan keunggulan disaat babak kedua baru berjalan tiga menit. Lagi-lagi gawang Persija Jakarta berhasil dirobek oleh Brandao. 

Situasi tersebut membuat Macan Kemayoran mengganti pola permainan dengan lebih menyerang guna mengejar ketertinggalannya. Mereka terus mencari celah untuk memperkecil kedudukan dari Madura United. 

Hanays saja, serangan yang dilancarkan Witan Sulaeman cs masih belum ada yang efektif. Hingga laga memasuki menit ke-70, belum ada gol tambahan yang mampu dibuat.
 
Ondrej Kudela nyaris memperkecil kedudukan lewat tendangan kerasnya yang masih melebar di menit ke-85. Kemudian tiga menit berselang, Persija Jakarta kembali mendapat peluang lewat tandukan Marko Simic yang terlalu pelan.
 
Persija Jakarta mendapat hadiah penalti di penghujung babak. Simic yang menjadi algojo gagal menjalankan tugasnya dengan baik karena tendangannya bisa ditepis oleh Wawan Hendrawan. karena Hasil akhirnya, Madura United berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0.
 
SUSUNAN PEMAIN
MADURA UNITED (4-3-3)
Wawan Hendrawan; Dodi Alexvan Djin, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Koko Ari Araya; Francisco Rivera, Jacob Mahler, Hugo Gomes; Yuda Editya Pratama (Malik Risaldi 46’), Lulinha, Junior Brandao (Beto Goncalves 73’).
Pelatih: Mauricio Souza.
 
PERSIJA JAKARTA (3-5-2)
Cahya Supriadi; Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Hansamu Yama (Dony Tri Pamungkas 56’); Ilham Rio Fahmi (Rayhan Hannan 56’), Hanif Sjahbandi (Resky Fandi 46’), Syahrian Abimanyu (Aji Kusuma (77’), Maciej Gajos (Firza Andika 46’), Witan Sulaeman; Riko Simanjuntak, Marko Simic.
Pelatih: Thomas Doll.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Eksel Runtukahu Jadi Pahlawan Persija! Dua Gol Keren ke Gawang Arema FC Ternyata Dibantu Bepe

Soccer
1 hari lalu

Hasil Arema FC vs Persija Jakarta: Macan Kemayoran Menang Comeback di Kanjuruhan, Diwarnai 2 Kartu Merah

Soccer
1 hari lalu

Striker Persija Eksel Runtukahu Kirim Ancaman Serius untuk Arema FC

Soccer
1 hari lalu

Misi Ambisius Persija Jakarta: Bikin Arema FC Terbelit Kutukan Kandang di Super League 2025-2026

Megapolitan
3 hari lalu

Persija Jadi Tim Musafir Tak Bisa Pakai JIS, Pramono: Saya juga Mengeluh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal