Hasil Liga 1: Alwi Slamat Bikin Gol Bunuh Diri, Persebaya Keok di Tangan PSM

Andika Rachmansyah
Persebaya Surabaya kalah 0-1 atas PSM Makassar di lanjutan Liga 1 2022/2023. (foto: Persebaya.id)

GRESIK, iNews.id- Persebaya Surabaya kalah 0-1 atas PSM Makassar di lanjutan Liga 1 2022/2023. Gelandang Persebaya Alwi Slamat mencetak gol bunuh diri yang bikin Bajol Ijo kalah.

Laga berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jawa Timur, Jumat (24/2/2023) 15.00 WIB. Atas kemenangan ini, PSM semakin kokoh di puncak klasemen sementara degan koleksi 56 poin.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan berjalan cukup sengit sejak awal. Pasalnya, baik Persebaya maupun PSM Makassar saling jual beli serangan kendati belum ada ancaman yang berarti sampai memasuki menit ke-15.

Juku Eja –julukan PSM- cukup mendominasi laga. Mereka kerap menggempur lini pertahanan Persebaya dengan mengandalkan kecepatan para wingernya. Namun itu semua masih bisa diantisipasi dengan baik oleh pasukan Aji Satoso.

 Sementara Bajul Ijo –julukan Persebaya- terlihat masih sangat kesulitan untuk menembus pertahanan PSM. Mereka memiliki peluang walaupun tidak mengancam lewat tendangan Ze Valente di menit ke-35 yang masih melebar.

Di lima menit akhir babak pertama, Bajul Ijo mendapatkan beberapa peluang lewat Januar Eka. Salah satunya terjadi pada menit ke-44, yang mana tendangan Januar masih bisa diblok oleh Erwin Gutawa. Hasilnya, Persebaya dan PSM masih sama kuat di babak pertama dengan skor 0-0.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
1 bulan lalu

Bek Persebaya Rachmat Irianto Kirim Ancaman Mengerikan untuk Semen Padang

Soccer
2 bulan lalu

Bojan Hodak Bongkar Masalah Besar Persib jelang Vs Persebaya, Bobotoh Panik!

Soccer
3 bulan lalu

Alasan Laga Pembuka Super League 2025-2026 di Surabaya, Persib Dicoret Gara-Gara Insiden Rusuh

Soccer
3 bulan lalu

4 Klub Super League Tunggak Gaji Pemain, Nilainya Tembus Rp4,3 Miliar

Soccer
3 bulan lalu

Mihailo Perovic Siap Ledakkan Lini Depan Persebaya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal