Hasil Liga 1: Barito Putera Paksa PSIS Telan 5 Kekalahan Beruntun

Andhika Khoirul Huda
Barito Putera menang telak 3-0 atas PSIS Semarang pada laga tunda pekan ke-20 Liga 1. Duel digelar di Stadion Demang Lehman, Minggu (26/3/2023) malam WIB. (Foto: Instagram/psbaritoputeraofficial)

MARTAPURA, iNews.id - Barito Putera menang telak 3-0 atas PSIS Semarang pada laga tunda pekan ke-20 Liga 1. Duel digelar di Stadion Demang Lehman, Minggu (26/3/2023) malam WIB. 

Bagi PSIS ini merupakan kekalahan yang kelima secara beruntun. Sebelumnya Laskar Mahesa Jenar ditumbangkan Persija Jakarta (0-1), Borneo FC (1-6), Madura United (0-2) dan Bhayangkara FC (2-3).

Jalannya Pertandingan

Barito Putera langsung tancap gas menyerang sejak awal pertandingan. Mereka banyak melakukan umpan-umpan panjang yang akurat dan merepotkan barisan pertahanan tim tamu. 

Saat laga berjalan 11 menit, Laskar Antasari -julukan Barito- nyaris membuka papan skor lewat Gustavo Tocantins. Namun, tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti masih bisa ditepis oleh Ray Redondo. 

Terus menekan, akhirnya serangan Barito Putera membuahkan hasil pada menit 29. Adalah Eksel Timothy Joseph Runtukahu yang mencatatkan namanya di papan skor usai menjebol gawang PSIS dengan sontekannya. 

Lima menit berselang, Laskar Mahesa Jenar hampir menyamakan kedudukan lewat tandukan Wawan Febrianto. Akan tetapi, bola mengarah tepat ke pelukan Joko Ribowo sehingga bisa dengan mudah diselamatkan. 

Pada menit 45, tim tuan rumah malah bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 via gol Gustavo Tocantins yang memanfaatkan umpan Ferdianysah. Skor tersebut pun bertahan hingga babak pertama usai. 

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
3 bulan lalu

4 Klub Super League Tunggak Gaji Pemain, Nilainya Tembus Rp4,3 Miliar

Soccer
3 bulan lalu

Komentar Mengejutkan Beckham Putra soal Aturan 11 Pemain Asing Super League

Soccer
3 bulan lalu

Arema FC Khawatir Dampak Negatif Kebijakan 11 Pemain Asing Liga 1

Soccer
4 bulan lalu

Komentar Mengejutkan Bojan Hodak usai Persib Ditahan Dewa United

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal