Borneo FC dan PSBK Biak menampilkan tempo sedang pada awal babak kedua. Peluang demi peluang diciptakan kedua tim pada babak kedua.
Namun, pertahanan kedua tim saat ini bermain cukup solid sehingga belum kunjung ada gol tercipta sampai pertengahan babak kedua.
Pada menit ke-87, Borneo FC berhasil membobol gawang tim lawan. Gol itu kembali diciptakan Leo Gaucho.
Memasuki menit ke-90, PSBS Biak harus bermain dengan 10 orang pemain. Pasalnya, Marckho Sandy diganjar kartu merah oleh wasit.
Sampai akhir babak kedua tidak ada tambahan gol lagi dalam laga itu. Borneo FC berhasil mempertahankan keunggulan 3-0 atas PSBS Biak.
Susunan pemain Borneo FC Vs PSBS Biak;
Borneo FC : Nadeo Arga Winata, Christophe Nduwarugira, Gabriel Vinicius, Leo Guntara, Muhammad Fajar, Kei Hirose, Rivaldo Enero, Rosembergne Da Silva, Leonardo Andriel, Mariano Ezequiel, Stefano Lilipaly.
Pelatih : Pieter Huistra
PSBS Biak : Jhon Rericnal, Donni Harold, Fabiano Da Rossa, Julian Alberto, Febrianto Uopmabin, Jonata Felipe, Marckho Sandi, Meshaal Hamzah, Alberto Goncalves, Alexandro Dos Santos, Pablo Abel.
Pelatih : Emral