SOLO, iNews.id – PSG Pati berhasil lolos dari jurang degradasi usai ditahan imbang 1-1 oleh Hizbul Wathan pada laga terakhir fase grup Liga 2 2021/2022. Laga itu digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/11/2021).
Laga berlangsung seru karena kedua tim saling serang sejak menit awal. Belum berjalan 10 menit, kedua tim sudah melepaskan masing-masing satu tembakan tepat sasaran.
PSG Pati lebih dulu mengancam melalui sepakan Riski Novriansyah pada menit keenam. Namun sepakannya masih bisa digagalkan penjaga gawang Ferdiansyah.
Dua menit berselang, giliran Hizbul Wathan yang merespon ancaman melalui usaha yang dilakukan Achmad Bachtiar. Dia pun harus gigit jari karena usahanya masih belum membuahkan hasil.
Pada menit 13, sepakan pemain PSG Pati kembali mengancam. Namun sepakan Syaiful Indra Cahya malah membentur tiang gawang.