MANCHESTER, iNews.id- Manchester City melibas rival sekota Manchester United 3-1 di lanjutan Liga Inggris 2023-2024. Man City mengila di babak kedua.
Laga seru itu tersaji di Etihad Stadium, Minggu (3/3/2024) malam WIB. Man City menang comeback di babak kedua lewat brace Phil Foden dan Erling Haaland.
Man United sempat unggul lebih dulu di babak pertama lewat tendangan roket Marcus Rashford. Namun di babak kedua pasukan Erik Ten Hag tak berkutik.
Jalannya pertandingan
Man City mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Namun keasikan menyerang justru City kebobolan lebih dulu.
Pada menit 8, Man United unggul lewat tendangan keras Rashford. Skor 1-0 untuk Man United.
Tertinggal satu gol, Man city meningkatkan serangan. Foden mengancam menit 18 namun usahanya bisa digagalkan Andre Onana.
City terus menyerang bertubi-tubi sepanjang babak pertama. Sayang pertahanan Man United masih tampil solid. Skor 1-0 untuk Man United menutup babak pertama.