Hasil Persija Vs Bali United: Macan Kemayoran Tertahan di JIS

Andri Bagus Syaeful
Persija Jakarta bermain imbang melawan Bali United (Foto: Persija)

JAKARTA , iNews.id – Laga seru tersaji di lanjutan pekan kelima Super League 2025-2026, saat Persija Jakarta menjamu Bali United di Jakarta International Stadium (JIS), Minggu (14/9/2025). Pertarungan dua tim besar Tanah Air itu berakhir imbang 1-1, usai kedua tim saling mencetak gol di masing-masing babak.

Pertandingan langsung berjalan dengan tempo tinggi sejak peluit kick-off dibunyikan. Baik Persija maupun Bali United tampil menyerang dan berambisi mencetak gol cepat.

Pada menit ke-7, Allano Lima nyaris membuka keunggulan Persija. Sayangnya, tembakan kerasnya masih bisa ditepis oleh kiper Mike Hauptmeijer.

Tak lama berselang, pada menit ke-19, justru tim tamu Bali United berhasil unggul lebih dulu lewat skema serangan balik cepat. Sundulan Mirza Mustafic sukses menjebol gawang Carlos Eduardo, sekaligus mengubah skor menjadi 0-1 untuk keunggulan Serdadu Tridatu.

Tertinggal satu gol, tim asuhan Mauricio Souza mencoba membalas. Serangan demi serangan dilancarkan oleh Macan Kemayoran, namun hingga peluit babak pertama dibunyikan, skor 0-1 tetap bertahan untuk keunggulan Bali United.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 bulan lalu

Persija Tertinggal dari Bali United di Babak Pertama

Soccer
5 jam lalu

Rizky Ridho Sempat Kaget Golnya Masuk Nominasi Puskas Award 2025: Awalnya Kirain Hoaks

Soccer
5 jam lalu

Persija Tim Paling Produktif di Super League 2025-2026, Cetak 25 Gol dari 12 Laga 

Soccer
10 jam lalu

Tiket Persija vs PSIM Yogyakarta Ludes Kurang dari 6 Jam, Jakmania Antusias jelang HUT Ke-97 Macan Kemayoran 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal