BANTUL, iNews.id - Myanmar lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022. Mereka mengalahkan Kamboja 1-0 pada matchday pamungkas Grup C di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (8/8/2022).
Myanmar lolos sebagai juara Grup C dengan nilai 7. Mereka berhadapan dengan Indonesia selaku juara Grup A di semifinal.
Jalannya Pertandingan
Sejak pertandingan dimulai, Myanmar dan Kamboja sama-sama mencoba untuk bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya. Meski begitu, kedua tim masih cukup kesulitan untuk bisa menembus pertahanan lawan masing-masing.
Setelah beberapa menit, Myanmar mencoba melakukan perubahan ritme permainan untuk bisa mencetak gol. Sayangnya, Myanmar masih belum dapat memecah kebuntuan meski beberapa peluang emas berhasil didapatkan.
Meski sedikit tertekan, Kamboja tidak mau kalah dan berusaha untuk membendung segala serangan yang dilakukan Myanmar. Hal tersebut membuat jalannya pertandingan itu kembali berlangsung cukup sengit.
Hingga akhir babak pertama, baik Myanmar maupun Kamboja masih belum berhasil mencetak satu gol pun di laga tersebut. Sehingga kedua tim harus puas bermain imbang dengan skor 0-0 hingga akhir paruh pertama.