Hasil Piala Presiden 2024: Arema FC Lolos Semifinal usai Bantai Madura United 5-0

Andhika Khoirul Huda
Arema FC menang telak 5-0 lawan Madura United dalam Matchday 3 Grup B Piala Presiden 2024. Dedik Setiawan dkk lolos ke semifinal. (foto: instagram/AremaFC)

Babak Kedua

Pertandingan langsung berjalan dalam intensitas tinggi di awal babak kedua. Alhasil, kedua tim saling jual beli serangan dalam tempo yang cepat.

Arema pun mengancam pada menit 55 setelah Salim Tuharea berdiri bebas di dalam kotak penalti. Namun sayang, tendangannya malah melebar cukup jauh dari gawang meski tidak ada yang menggangunya.

Tak lama kemudian, Maxwel Cassio gantian menebar ancaman di lini pertahanan Arema. Akan tetapi, striker Madura United itu lagi-lagi mengeksekusi sepakannya dengan buruk sehingga bola belum tepat sasaran.

Terus menekan, Singo Edan berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit 73. Sebuah umpan tarik dari Dalberto disikat dengan sepakan melengkung yang sangat indah ke tiang jauh oleh William Marcilio dan akhirnya berbuah gol cantik.

Selepas itu, Madura United terus berada dalam tekanan Arema. Mereka kesulitan mengembangkan permainan sehingga sulit menciptakan peluang. Laga pun berjalan cukup alot.

Arema kemudian menambah keungugulan menjadi 4-0 pada menit 90 lewat sontekan Dedik Setiawan. Bahkan, mereka menyempurnakan kemenangan menjadi 5-0 atas Madura United pada menit 90+3 setelah Flabio Soares mencetak gol penutup dengan memanfaatkan kesalahan koordinasi di lini bertahan lawan.

Berikut adalah susunan pemain Madura United vs Arema FC:

MADURA UNITED:  Dikri Yusron (GK), Jordy Wehrmann, Noriki Akada, Maxuel Cassio, Iran Junior, Lulinha, Kartika Vedhayanto, Frank Sokoy, Haudi Abdillah, Ibrahim Sanjaya, Feby Ramzy.

Pelatih: Widodo Cahyono Putro

AREMA FC: Lucas Frigeri (GK), Thales Lira, Julian Guevara, Arkhan Fikri, William Marcilio, Charles Lokolingoy, Achmad Maulana, Bo Kyeong Choi, Salim Tuharea, Johan Alfarizi, Dalberto.

Pelatih: Joel Cornelli

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
48 menit lalu

Hasil Super League: Madura United Tumbangkan Persijap, Borneo FC Perkasa di Padang!

Soccer
10 jam lalu

Eksel Runtukahu Jadi Pahlawan Persija! Dua Gol Keren ke Gawang Arema FC Ternyata Dibantu Bepe

Soccer
1 hari lalu

Hasil Arema FC vs Persija Jakarta: Macan Kemayoran Menang Comeback di Kanjuruhan, Diwarnai 2 Kartu Merah

Soccer
1 hari lalu

Striker Persija Eksel Runtukahu Kirim Ancaman Serius untuk Arema FC

Soccer
1 hari lalu

Misi Ambisius Persija Jakarta: Bikin Arema FC Terbelit Kutukan Kandang di Super League 2025-2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal