Hasil PSG Vs Reims: Sergio Ramos Bikin Gol Perdana di Paris,  Les Parisiens Menang Besar

Cikal Bintang Raissatria
Paris Saint-Germain (PSG) pesta gol 4-0 saat menjamu Reims dalam lanjutan Liga Prancis 2021/2022. Sergio Ramos bikin gol debut di PSG. (foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes).

PARIS, iNews.id- Paris Saint-Germain (PSG) pesta gol saat menjamu Reims dalam lanjutan Liga Prancis 2021/2022. Les Parisiens menang 4-0.

Pertandingan tersebut dilangsungkan di Parc des Princess, Prancis pada Senin (24/1/2022) pukul 02.45 WIB. PSG langsung menekan sejak menit awal.

Meski demikian, gol baru tercipta di menit 44 lewat aksi Marco Verratti. Setelah itu, PSG ngegas babak kedua dengan mencetak tiga gol tambahan lewat Sergio Ramos menit 62, bunuh diri pemain Reims Wout Faes menit 67 dan Danilo Pereira menit 75. 

Ramos mencetak gol debutnya di PSG musim ini. Ramos didatangkan dari Real Madrid pada awal musim.

Jalannya Pertandingan

Pada awal babak pertama, Les Parisiens -julukan PSG- langsung tancap gas menyerang lini pertahanan Reims. Secara bergantian, Kylian Mbappe dan Angel Di Maria menjadi kunci dominasi tim tuan rumah.

Tercatat, dua tendangan sudut langsung berhasil dikemas oleh pasukan Mauricio Pochettino di lima menit pertama. Akan tetapi, beberapa peluang gagal dikonversikan menjadi gol.

Memasuki menit ke-20, dominasi PSG terus berlanjut. Kini, lini tengah Les Parisiens lebih atraktif untuk membantu serangan. Hasilnya positif, Mbappe yang berperan sebagai ujung tombak mendapatkan banyak sokongan dari lini tengah.

Namun, hal tersebut belum cukup untuk membuat gawang Predrag Rajkovic robek. Terus menyerang, PSG akhirnya berhasil menciptakan gol satu menit sebelum kedua tim turun minum.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
13 hari lalu

Calvin Verdonk Cuma Jadi Penonton saat Lille Tahan PSG di Liga Prancis

Soccer
17 hari lalu

Hasil Liga Champions: PSG Permalukan Barcelona, Man City dan Juventus Tertahan

Soccer
18 hari lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs PSG di Liga Champions

Soccer
25 hari lalu

Ada Istri Sholehah di Balik Sukses Ousmane Dembele Raih Ballon d’Or 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal