Hasil PSM Makassar vs PSIM Yogyakarta di Super League: Buntu, Juku Eja Kehilangan Poin di Kandang

Andri Bagus Syaeful
PSM Makassar vs PSIM Yogyakarta pada pekan ketujuh Super League 2025-2026 di Stadion Gelora B.J Habibie, Sabtu (27/9/2025), berakhir tanpa gol. (Foto: X PSM Makassar)

PAREPARE, iNews.id – PSM Makassar vs PSIM Yogyakarta pada pekan ketujuh Super League 2025-2026 berakhir tanpa gol. Duel yang digelar di Stadion Gelora B.J Habibie, Sabtu (27/9/2025), membuat Juku Eja kehilangan poin penuh di kandang setelah ditahan imbang 0-0 oleh Laskar Mataram.

PSM sebenarnya tampil cukup agresif sejak awal laga. Dukungan suporter di Parepare memberi energi tambahan bagi para pemain untuk menekan lawan. Namun, penyelesaian akhir yang kurang tajam membuat peluang demi peluang terbuang percuma.

PSIM Yogyakarta justru hampir mencuri gol cepat di menit keenam. Anton Fase melepaskan tendangan keras, tapi Hilman Syah dengan sigap menepis bola. Momen itu menunjukkan PSIM tak hanya bertahan, melainkan juga berani melancarkan serangan balik berbahaya.

PSM mencoba menekan melalui pergerakan Alex Gomes yang melepaskan tendangan dari luar kotak penalti pada menit ke-25. Namun, kiper muda PSIM, Cahya Supriadi, tampil impresif dengan menggagalkan peluang emas tersebut. Hingga jeda babak pertama, skor kacamata tetap bertahan meski PSM unggul dalam jumlah tembakan.

Memasuki babak kedua, pertandingan berjalan lebih terbuka. Kedua tim saling bertukar serangan dengan tempo cepat. PSM berupaya menekan lewat kombinasi Jacques Medina dan Alex Tanque, sedangkan PSIM mengandalkan kecepatan Ze Valente dan Anton Fase untuk mengancam pertahanan tuan rumah.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

Hasil Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya di Super League: Bajul Ijo Dipaksa Imbang!

Soccer
5 jam lalu

Persija vs PSIM: Laskar Mataram Tak Takut Teror 50.000 The Jakmania di SUGBK

Megapolitan
6 jam lalu

Ada Pertandingan Persija Vs PSIM, Rekayasa Lalin di GBK Diterapkan Situasional

Soccer
11 jam lalu

Jelang Persija vs PSIM, Mauricio Souza Bicarakan Persaingan Juara Super League

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal