Hasil PSS Sleman Vs Persib: David da Silva Cetak Gol Debut, Maung Bandung Menang

Cikal Bintang
Persib Bandung menang tipis 2-1 atas PSS Sleman 2-1 pada pekan ke-24 Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Jumat (11/2/2022) malam. (Foto: Persib)

Pada babak kedua, PSS Sleman langsung tancap gas untuk melancarkan serangan demi serangan. Meski begitu, Maung Bandung tidak membiarkannya begitu saja, skema serangan balik cepat diterapkan Persib.

Memasuki menit ke-70, Super Elja masih berupaya untuk bermain ofensif demi menyamakan kedudukan. Terpantau, dua pemain yang berkarakter menyerang dimasukkan untuk menambah daya gedor PSS.

Sayangnya, hal itu tidak berarti banyak mengingat solidnya lini pertahanan Maung Bandung. Sementara, serangan yang dibangun Persib lebih efektif untuk mengacak-acak lini pertahanan Super Elja.

Kendati demikian, upaya yang dilakukan kedua tim selalu menemui jalan buntu. Pada akhirnya, Persib Bandung mampu mempertahankan keunggulan dan memenangkan pertandingan.

Susunan Pemain PSS Sleman vs Persib Bandung:

PSS Sleman (4-3-3): Miswar Saputra, Dendi Maulana, Mahdi Albaar (Zahrul Mila 84’), Asyraq Gufron, Derry Rachman Noor, Dave Mustaine (Lestaluhu 76’), Misbakus Solikin (Syahroni 84’), Ochvian Chanigio, Umar Pamungkas (Mahmudi 76’), Wander Luiz, Rivaldi Bawuo.

Pelatih: Putu Gede

Persib Bandung (4-2-3-1): Teja Paku Alam, Zalnando, Kakang Rudianto (Kuipers 46’), Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Erwin Ramdani (Hariyadi 70’), Marc Klok, Frets Butuan, David Da Silva (Kusnandar 90+5'), Ezra Walian (Rashid 57’), Bruno Cantanhede.

Pelatih: Robert Alberts

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

Adam Alis Ungkap Kalimat Sakti Bojan Hodak yang Bikin Persib Comeback atas Selangor FC

Soccer
3 hari lalu

5 Fakta Comeback Dramatis Persib atas Selangor FC, Duel Panas di Lapangan hingga Tribune!

Soccer
3 hari lalu

Bojan Hodak Bocorkan Rahasia Comeback Fantastis Persib atas Selangor FC

Soccer
3 hari lalu

Panas! Suporter Baku Hantam saat Persib Hancurkan Selangor FC, Marc Klok Turun Tangan!

Soccer
3 hari lalu

Klasemen Grup G ACL 2 usai Persib Libas Selangor FC: Maung Bandung Masih Sempurna!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal