Begitu paruh kedua dimulai, Inggris kembali melanjutkan serangannya. Sterling masih menjadi motor serangan The Three Lions dan nyaris mencetak gol. Namun, sepakannya kembali dihalau Ter Stegen.
Jerman kemudian sukses memecah kebuntuan pada menit ke-52. Mereka memperoleh penalti dan Gundogan yang menjadi eksekutor berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik.
Skuad asuhan Hansi Flick itu kemudian berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-67. Kai Havertz sukses mencetak gol melalui tendangan keras dari kaki kirinya.
Tertinggal, Inggris tak menyerah begitu saja. Mereka berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-72. Luke Shaw mencetak gol melalui tendangan volinya.
Inggris kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-75. Kali ini, Mason Mount yang menjebol gawang Jerman. Dia melepaskan tendangan ke pojok gawang.
Akhirnya Inggris berhasil berbalik memimpin pada menit ke-83. Harry Kane membawa The Three Lions unggul melalui tendangannya yang menembus pertahanan Jerman.
Walau demikian, Jerman berhasil menyamakan kedudukan tak lama kemudian. Tepatnya pada menit ke-87, Kai Havertz menjebol gawang Inggris. Hal itu membuat laga berakhir dengan skor imbang, 3-3.
SUSUNAN PEMAIN
INGGRIS
Pope, Stones, Dier, Maguire, James, Rice, Bellingham, Shaw, Foden, Kane, Sterling.
Pelatih: Gareth Southgate
JERMAN
Ter Stegen, Kehrer, Schlotterbeck, Sule, Raum, Kimmich, Gundogan, Hoffman, Musiala, Sane, Havertz.
Pelatih: Hansi Flick