Hasil Uji Coba: Jose Mourinho Gigit Jari, 10 Pemain AS Roma Dibantai Cadiz

Quadiliba Al-Farabi
AS Roma dikalahkan Cadiz dalam laga uji coba dengan skor 0-3 pada Sabtu (17/12/2022). (Foto: Instagram/@cadizclubdefutbol)

Memasuki babak kedua terjadi insiden menimpa kiper Cadiz. Dia salah menumpu saat jatuh sehingga kesakitan di bagian tangan. Akhirnya dia digantikan dengan kiper kedua D. Gil.

AS Roma selalu mencoba menggencarkan serangan lebih cepat. Tapi kurangnya jumlah pemain membuat mereka tertahan di lapangan tengah.

Justru mereka malah kembali kebobolan pada menit ke-68. Bola muntah hasil halauan pemain belakang justru jatuh ke kaki Theo Bongonda. Dengan sekali gerakan, dia melepaskan tendangan melengkung ke arah tiang jauh. Skor menjadi 2-0.

Upaya AS Roma seakan sia-sia saat Cadiz menutup laga dengan gol terakhir pada menit 90+3. Alvaro Negredo melepaskan tendangan voli menghujam sisi atas gawang Roma. Skor 3-0 menutup laga ini.

Susunan Pemain AS Roma vs Cadiz:

AS ROMA XI (3-4-1-2): M. Svilar; G. Mancini, M. Kumbulla, M. Vina; R. Karsdorp, E. Bove, Nemanja Matic, Stephan El Shaarawy; L. Pellegrini; Tammy Abraham, N. Zaniolo

Cadangan: R. Ibanez, B. Cristante, C. Smalling, E. Shomurodov, M. Camara, N. Zalewski, C. Volpato, P. Boer, L. Spinazzola

Pelatih: Jose Mourinho

CADIZ XI (4-4-2): J. Ledesma; S. Arzamendia, Fali, L. Hernandez, L. M. Spatz; B. Ocampo, Alex, Ruben Alcaraz, I. Alejo; L. Perez, A. Lozano

Cadangan: J. Mari, R. Sobrino, T. Bongonda, D. Gil, A. Mabil, A. Negredo, Alvaro, I. Carcelen, A. Espino, Fede, G. Fornes Casasus, C. Garcia-Die Sanchez, J. M. Liebanas Gonzalez

Pelatih: Sergio

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
16 jam lalu

Usai Kalahkan Udinese, Gasperini: AS Roma Pantas Mimpi Scudetto!

Soccer
1 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Italia: Inter Milan Bungkam Lazio, AS Roma Hajar Udinese

Soccer
7 hari lalu

Dybala Menangis di Bangku Cadangan usai Cedera Lawan Milan, Gasperini: Ini Kehilangan Terbesar!

Soccer
8 hari lalu

AC Milan Taklukkan AS Roma! Maignan Pahlawan, Rossoneri Dekati Puncak Serie A 

Soccer
11 hari lalu

AC Milan Dapat Kabar Buruk jelang Menjamu AS Roma di Serie A

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal