Pasalnya sebagaimana diketahui selama ini paras Uniol kerap dianggap mirip dengan Akane. Cocoklogi netizen ini sudah mulai ramai sejak ajang Denmark Open 2021 lalu.
Terlebih di saat-saat itu ada video yang beredar bahwa terlihat Uniol menyebut Akane dengan sebutan “cici Akane”. Hal ini semakin membuat netizen gemas oleh tingkah laku putra sulung Gideon tersebut.
"malu dia.. he'eh"
— farah???????? (@farahandjani_) November 13, 2021
- Apriyani Rahayu to Akane Yamaguchi
MANA PAHAM DIA PRIpic.twitter.com/JcllhzcA6t
“Akane dan Uniol, kakak-beradik yang sudah lama berpisah akhirnya bertemu,” ucap akun Twitter @farahandjani.
“Akhirnya cici Akane dipertemukan juga dengan adiknya, si Uniol,” tulis akun Badminton Talk.
“Akane: Siapa kamu? Uniol: aku adalah kamu tapi versi anak kecilnya,” tulis lainnya.
Nama Akane pun menjadi trending topic Twitter khusus olahraga di Indonesia. Sebanyak 26 ribu kali netizen menyebut nama peringkat 5 dunia ini.