HUANGZHOU, iNews.id – Pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri bingung kenapa gol Ramadhan Sananta ke gawang Uzbekistan dianulir pada 16 besar Asian Games 2022.
Indonesia vs Uzbekistan bentrok di Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou, Kamis (28/9/2023) sore. Pada laga itu, Garuda Muda bermain sangat militan. Rizky Ridho dkk berhasil memaksa pertandingan tanpa gol hingga 2x45 menit.
Alhasil, laga harus berlanjut ke perpanjangan waktu. Sayang, dalam periode itu, gawang Ernando Ari kebobolan sontekan Sherzod Esanov pada menit ke-92.
Indonesia berjuang untuk bangkit. Namun, upaya mereka masih belum menemui hasil, sehingga Garuda Muda tertinggal 0-1 di akhir perpanjangan waktu pertama.
Begitu babak kedua perpanjangan waktu dimulai, Timnas Indonesia U-24 berusaha bangkit. Pada menit ke-110, Ramadhan Sananta berhasil menjebol gawang Uzbekistan lewat sundulan memanfaatkan tendangan bebas Rizky Ridho.