JAKARTA, iNews.id - Jadwal pertandingan Indonesia melawan Brunei Darussalam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ronde pertama telah diumumkan. Tim nasional Indonesia akan menggelar pertandingan ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Pertandingan antara Indonesia dan Brunei akan dilaksanakan dalam format kandang dan tandang. Awalnya, rencananya skuad Garuda akan menggunakan Stadion Jakabaring di Palembang sebagai tempat berlangsungnya pertandingan.
Namun, rencana tersebut harus dibatalkan karena Palembang mengalami kabut asap akibat kebakaran lahan dan hutan. Akibatnya, tim yang dilatih oleh Shin Tae-yong akan menjalani pertandingan di SUGBK.
Jadwal Indonesia vs Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Leg 1 12 Oktober 2023
Indonesia vs Brunei, SUGBK pukul 19.00 WIB
Leg 2 17 Oktober 2023 Brunei vs Indonesia, Stadion Sultan Hassanal Bolkiah