Pada pertandingan itu, sebenarnya Belanda bisa menguasai jalannya pertandingan. Hanya saja, mereka kesulitan menemukan celah dan akhirnya gagal mencetak gol.
Sementara di Stadion Maksimir, Kroasia merebut kemenangan 2-1 atas Swedia. Ini menjadi kemenangan perdana Kroasia, usai kalah pada dua laga sebelumnya.
Kroasia mampu unggul terlebih dahulu pada menit ke-32. Nikola Vlasic sukses mencetak go lewat tendangannya, setelah memanfaatkan umpan dari Josip Brekalo.
Meski begitu, Swedia mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-66. Adalah Marcus Berg yang sukses menjebol gawang Kroasia, dengan memaksimalkan umpan dari Emil Forsberg.
Tak mau menyerah begitu saja, Kroasia kembali memimpin pada menit ke-84. Adrej Kramaric menjadi pahlawan usai meneruskan umpan Ivan Perisic.