Inter Milan Terancam Hukuman usai Menang Lawan Roma, Apa Masalahnya?

Abdul Haris
Para pemain Inter Milan merayakan salah satu gol mereka ke gawang AS Roma pada pekan ke-24 Liga Italia 2023-2024, Minggu (11/2/2024) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)

ROMA, iNews.id – Inter Milan terancam hukuman usai menang 4-2 di kandang AS Roma, Stadio Olimpico pada pekan ke-24 Liga Italia 2023-2024, Minggu (11/2/2024) dini hari WIB. 

Pada pertandingan itu, I Nerazzurri unggul lebih dulu melalui Francesco Acerbi pada menit ke-17. Kemudian, Roma membalikkan keadaan lewat dua gol Gianluca Mancini (28) dan Stephan El Shaarawy (44). 

Di babak kedua, Inter kembali tancap gas, dan memastikan kemenangan setelah mencetak tiga gol tambahan melalui Marcus Thuram (49), gol bunuh diri Angelino (56), dan Alessandro Bastoni (90+3). 

Namun, usai pertandingan ada kecurigaan pelanggaran dilakukan Inter pada laga tersebut. Otoritas Serie A akan menyelidiki dugaan panggilan telepon ke ruang ganti yang dilakukan Pelatih Inter Simone Inzaghi

Sang pelatih sedang menjalani skorsing pada laga tersebut karena akumulasi kartu kuning, Namun, bek Inter Alessandro Bastoni mengisyaratkan Inzaghi telah melakukan kontak dengan tim melalui telepon saat turun minum babak pertama, yang melanggar peraturan Serie A. 

Asisten Inzaghi kemudian mencoba mengklaim 'pesan telah dikirimkan ke tim', namun bersikeras tidak ada panggilan video yang dilakukan.

Menurut media Italia, La Repubblica, Senin (12/2/2024), meskipun sulit untuk diawasi dengan meningkatnya ketergantungan pada teknologi telepon selular, Serie A akan tetap menyelidiki kasus tersebut. 

Jika terbukti, Inzaghi akan mendapat sanksi tambahan saat melawan Salernitana. Selain itu klub juga bisa terkena denda.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
7 menit lalu

AC Milan Dapat Kabar Buruk jelang Menjamu AS Roma di Serie A

Soccer
16 jam lalu

Hasil Liga Italia: Inter Milan Bantai Fiorentina, Juventus Akhiri Paceklik, AS Roma Tetap di Jalur Juara

Soccer
7 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Europa: AS Roma Dipermalukan Viktoria Plzen, Nottingham Forest Bungkam FC Porto

Soccer
14 hari lalu

Inter Milan Bersiap Cuci Gudang! Mkhitaryan hingga Acerbi Bakal Dibuang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal