Inter Milan Tidak Remehkan RB Salzburg, Simone Inzaghi: Mereka Tim Kuat

Andika Rachmansyah
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi (Foto: Reuters)

Apalagi Inter Milan juga harus kerja keras saat meraih kemenangan 2-1 pada leg pertama di Giuseppe Meazza (24/10/2023) lalu. Dia memperkirakan hal serupa akan dibutuhkan di laga kali ini.

“Kami tahu pentingnya pertandingan ini, kami tahu juga di depan ada lawan yang sudah membuktikan kemampuannya. Salzburg adalah tim yang mengandalkan fisik dan banyak berlari, dengan pemain-pemain hebat,” kata Inzaghi, dilansir dari situs resmi Inter Milan, Rabu (8/11/2023).

“Kami sudah pernah bermain di sini dan kami tahu betapa kuatnya antusiasme para pendukung, kami harus memainkan pertandingan Inter karena Salzburg adalah tim yang tahu cara memainkan pertandingan-pertandingan ini,” ucapnya.

Sadar calon lawannya adalah tim kuat, Inzaghi mengatakan Inter Milan dalam kondisi siap. Juru taktik berusia 47 tahun itu menegaskan bahwa anak asuhnya akan berupaya keras agar bisa mencuri poin penuh dari kandang RB Salzburg.

“Salzburg adalah tim berkualitas, terorganisir dengan baik. Seperti di pertemuan pertama, besok kami akan menghadapi kesulitan dan kami harus mengatasinya bersama-sama dengan cara terbaik,” tutur Inzaghi.

“Ini akan membutuhkan teknik dan fisik. Salzburg adalah tim yang memiliki fisik dan teknis, jadi kami harus bagus dalam kedua aspek tersebut. Ini akan membutuhkan Inter yang terbaik, kami tahu pentingnya pertandingan ini dan kami akan mencoba menampilkan pertandingan penting di lapangan,” ujarnya.

Saat ini Inter Milan sedang berada di peringkat dua dengan koleksi tujuh poin, sama seperti Real Sociedad yang berada di puncak klasemen sementara Grup D. Sementara itu, RB Salzburg menghuni posisi tiga dengan koleksi tiga angka.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Jose Mourinho Tinggalkan Fenerbahce dengan Tagihan Hotel Rp14,3 Miliar, Hidup Seperti Raja di Istanbul!

Soccer
2 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Italia: Inter Milan Bungkam Lazio, AS Roma Hajar Udinese

Soccer
5 hari lalu

Hansi Flick Dipecat Barcelona usai Ditahan Club Brugge? Begini Faktanya!

Soccer
6 hari lalu

Sejarah Baru AC Milan dan Inter: San Siro Resmi Dibeli dan Akan Disulap Jadi Ikon Baru Dunia

Soccer
6 hari lalu

Real Madrid Tumbang di Anfield, Ini 3 Fakta Kekalahan dari Liverpool

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal